NotesWhat is notes.io?

Notes brand slogan

Notes - notes.io


Benda-benda Yang Diyakini Dapat Mengusir Setan Di Seluruh Dunia


1. Bawang Putih

Nama Benda: Bawang Putih
Sering di temui: Bawang putih banyak ditemui untuk menangkal roh-roh halus di rumah
Tradisi: Banyak ditemui di Asia Tenggara, khususnya di Indonesia
Kegunaan: Di pulau jawa kebanyakan digunakan untuk menangkal roh-roh jahat yang akan mengganggu para bayi.


2. Kaligrafi Al-Qur'an

Nama Benda: Kaligrafi Al-Qur'an
Sering di temui: Di rumah orang yang beragama Islam
Alasan menggunakan:
Sebagai tanda bahwa tuan rumah adalah Muslim,
Memperindah rumah, dan
Menangkal roh halus atau kekuatan gaib lainnya yang kasat mata.


3. Salib

Nama Benda: Salib
Sering di temui: Di rumah orang yang beragama Nasrani
Alasan menggunakan: Banyak dari mereka percaya bahwa salib dapat menangkal datangnya hal-hal buruk dan roh halus masuk ke dalam rumah


4. Lukisan Para Dewa / Trimurti

Nama Benda: Lukisan Para Dewa / Trimurti
Sering di temui: Di rumah orang yang beragama Hindu terutama di India
Alasan menggunakan: Banyak yang percaya jika lukisan Trimurti dapat menangkal datangnya roh-roh jahat.


5. Cermin Ba Gua

Nama Benda: Cermin Ba Gua
Negara asal: Cina
Simbol: Merupakan simbol populer dari Feng Shui
Alasan menggunakan:
Dengan menempatkannya di pintu masuk pintu utama, maka sang punya rumah akan menyambut harmoni
Menciptakan nasib baik bagi semua orang yang masuk, dan
Juga digunakan sebagai jimat untuk melawan Qi negatif yang bersifat roh-roh jahat, agar mereka tidak dapat masuk ke rumah.


6. Daun Palem

Nama Benda: Daun Palem
Negara asal: Fillipina
Simbol: Sekumpulan daun palem hias dijual dalam Minggu Palma, yang menandai awal minggu Kudus.
Alasan menggunakan: Daun-daun ini diberkati oleh imam Katolik dan digantung di pintu. Mereka diyakini sebagai jimat untuk menangkal kejahatan.


7. Mezuzah

Nama Benda: Mezuzah
Pengertian: Sebuah tabung besi yang berisikan ayat Ulangan 6:4-9 dalam Taurat / perjanjian lama dalam Kristen.
Alasan menggunakan:
Mezuzah dipercayai umat Yahudi sebagai pelindung dari hal-hal buruk dan Dybbuk ( roh jahat dalam agama Yahudi ) karena Mezuzah sendiri berasal dari perintah YHWH.
Menurut Kabbalah, mezuzah menyangkal akses jahat dan merusak mereka masuk ke rumah, dan
Mereka yang memasang sebuah mezuzah dilindungi sepanjang waktu.


8. Nazar/Tanda mata

Nama Benda: Nazar/Tanda mata
Dikenal juga sebagai: Batu mata jahat
Kegunaan: sebuah jimat Yunani / Turki
Bahan pembuat: Biasanya terbuat dari kaca berwarna
Alasan menggunakan:
Digunakan untuk menangkal dari 'kejahatan-mata', yang dikenal dalam budaya Mediterania sebagai 'Mal de ojo'.
Dapat melindungi rumah Anda dari nasib buruk.


9. Batang Kayu Manis

Nama Benda: Batang Kayu Manis
Kegunaan: Dulu, batang kayu manis digunakan oleh bangsa Mesir untuk membuat suatu daerah kudus/Suci, dan oleh bangsa Cina digunakan untuk memurnikan candi.


10. Ofuda

Nama Benda: Ofuda
Negara asal: Jepang
Kegunaan: sebuah jimat dari Negara jepang dan Kepercayaan shinto.
Tempat yang sering di pasang: Ofuda ini biasanya dihiasi kertas, kayu, kain atau logam yang melekat ke pintu.
Alasan menggunakan: Melindungi keluarga dari penyakit adalah kekuatan ofuda


Rangkuman Exorcism
Wednesday, May 10th 2017
Barongsai Si Pengusir Roh Jahat

Berdasarkan kepercayaan tradisional masyarakat Tiongkok: Singa adalah simbol keberanian, stabilitas, dan keunggulan.
Barongsai: Tarian tradisional memakai kostum menyerupai singa.
Tujuan: Tarian barongsai dilakukan untuk mengusir roh-roh jahat.
Note: Hantu, roh-roh jahat seperti Nian (monster) takut dengan suara keras.
Hadir: Sejak 1500 tahun silam.
Makna: Untuk mengusir hal-hal buruk yang akan terjadi.
Sejarah: Terdapat banyak versi sejarah Barongsai di Indonesia.
Note: Nian atau monster adalah versi yang paling popular.
Sejarah singkat:
Alkisah, pada masa Dinasti Qing, di sebuah wilayah di Tiongkok, ada monster yang mengganggu ketenteraman penduduk setempat. Kehadirannya menimbulkan keresahan dan ketakutan. Pada saat itu, muncul singa atau Barongsai yang menghalangi monster tersebut. Monster itu kalah dan lari tunggang-langgang. Singa itu pun pergi, meninggalkan penduduk yang sudah merasa aman.


Ternyata, monster itu merasa sakit hati, dan berniat untuk membalas dendam, tetapi masyarakat tidak tahu-menahu. Setelah tahu, masyarakat dilanda panik. Mereka bingung, di mana singa yang dapat mengalahkan monster itu. Akhirnya, mereka menciptakan kostum Barongsai seperti yang sering kita saksikan saat ini.

Note: Sejarah tersebut mendasari kenapa Barongsai selalu hadir dalam perayaan Imlek. Kini, mengusir monster diibaratkan sebagai mengusir aura buruk.
Pengiring Barongsai: Suara pukulan simbal, gong, gendang biasanya mengiringi adegan hidup dan aktraktif tarian Barongsai.
Kepercayaan Masyarakat: Masyarakat percaya tarian singa adalah pertunjukan yang membawa keberuntungan.
Secara umum, ada dua jenis Barongsai, yaitu:
Singa Utara, dan
Singa Selatan.
Perbedaan Singa Utara dengan Singa Selatan:
Singa Utara
Bersurai ikal dan berkaki empat.
Penampilan Singa Utara lebih terlihat alami dan lebih mirip singa.
Singa Selatan
memiliki sisik serta jumlah kaki bervariasi, antara dua/empat.
Kepala Singa Selatan juga dilengkapi tanduk.
Pelengkap tarian Barongsai:
Suara kembang api, dan
Suara pukulan simbal, gong, dan gendang.
Setiap gerakan singa, punya irama musik khusus:
Musik mengikuti gerakan singa,
Suara drum mengikuti singa,
Sementara simbal dann gong mengikuti pemain gendang.
Pemain: Biasanya para pemain kungfu dan sekompok penari singa terdiri dari sekitar sepuluh orang.
Tarian Barongsai menggabungkan:
Seni,
Sejarah, serta
Gerakan kungfu.
Gerakan Singa Utara dan Singa Selatan tak sama:
Singa Selatan terkenal dengan gerakan kepala yang keras dan melonjak-lonjak seiring tabuhan gong dan tambur.
Singa Utara cenderung lebih lincah serta penuh dinamika
Note: Gerakan wajib Barongsai yang merupakan klimaks dramatis Barongsai adalah saat singa memakan amplop berisi uang yang biasanya disertai sayuran selada air di atas amplop sebagai perlambang hadiah bagi sang singa.
Barongsai Liong:
Berbenntuk naga yang wajahnya seperti singa, badannya panjang seperti ular & mempunyai sisik seperti ikan. Agak susah dimainkan dan Biasanya dimainkan dengan menggunakan ritual terlebih dahulu di klenteng.


QnA


@shimoda_kun: "Sensei, apa gunanya dari ritual yang dilakukan di Klenteng sebelum memainkan Barongsai naga / liong? dan berapa lama biasanya ritual itu di lakukan sebelum dapat memainkan barongsai naga/liong?"



Jawaban:

Gunanya agar pertunjukkan yang akan mereka lakukan berjalan dengan lancar.

Para pemainnya harus berpuasa tidak makan daging, hanya makan sayuran, selama dua minggu sebelum upacara berlangsung untuk menyucikan diri dari nafsu duniawi. Mereka pun harus membersihkan barongsai, kemudian meletakkannya di atas altar yang sudah tersedia sesaji buah jeruk atau apel yang berjumlah ganjil simbol kesejahteraan. Sebelum upacara para pemain bersembahyang terlebih dahulu. Kemudian sebuah kertas mantra yang ditulis dengan darah dari upacara potong lidah pun ditempelkan pada kepala sang barongsai.



@genkishonen: 'Jadi seladanya menghimpit amplop atau di dalam amplop?'



Jawaban:

Jadi selada dan amplop itu saling bertumpukan, amplop dibawah selada di atas.



@vurfreude: "Sensei @AlaricSensei apa perbedaan singa utara dan selatan hanya terdapat pada wujud fisiknya? Apa secara naluriah, mereka sama saja?"



Jawaban:

Dari gerakannya pun kedua barongsai utara dan selatan berbeda. Secara arti mereka sama saja, hanya beberapa hal yang berbeda.



@poerenjes: "Sensei, kenapa ada dua singa yang berbeda? Apa waktu melawan monsternya dahulu memang ada sepasang singa? Kenapa singa selatan digambarkan tidak seperti singa pada umumnya, dari penampilan juga tingkahnya yang lebih heboh?"



Jawaban:

Karena barongsai tersebut berasal dari 2 wilayah daratan Cina, wilayah selatan dan utara.

Ya karena memang ciri khas dari masing-masing barongsai tersebut berbeda.



@impxtous: "Pada saat awal pembuatan kostum barongsai sendiri, apakah ada perbedaan bahan dengan kostum barongsai yang sekarang sensei ? Lalu ritual seperti apa yang harus dijalankan sebelum memainkan liong?"



Jawaban:

Pasti ada, mulai dari kualitas bahan pun pasti berbeda. Semakin kesini bahan dari pembuatan kostum barongsai pasti semakin bervariasi.

Untuk pertanyaan kamu berikutnya silahkan lihat jawaban dari pertanyaan @shimoda_kun.



@insoxiant: "Sei, kenapa gerakan kedua singat tadi harus berbeda? apakah ada pengaruhnya dengan jenis roh yang mereka usir?"



Jawaban:

Jenis barongsainya saja beda, berarti gerakannya pun pasti beda.

Kenapa berbeda? Karena kedua barongsai tersebut berasal dari wilayah Cina yang berbeda.

Rangkuman Exorcism
Wednesday, May 17th 2017
Jalan-Jalan (Praktik lapangan)

Kesimpulan:
Seseorang yang kerasukan akan sangat sensitif jika berbicara mengenai hal berbau religi.
Perbedaan dari seseorang yang kerasukandan gangguan kejiwaan dilihat dari reaksi dia terhadap benda suci.
Kalian harus lebih pahan tentang tahapan kerasukan.
Materi:
'Possession vs Mental Illness'
Beberapa orang di diagnosa bahwa mereka terkena mental illness, padahal nyatanya mereka terkena possession. Atau sebaliknya, orang tersebut di diagnosa terkena possession tetapi ternyata mereka mengalami mental illness.
Banyak yang beranggapan bahwa orang yang mengalami mental illness adalah mereka yang terkena possession. Padahal pernyataan itu salah. Kita meyakini bahwa kebanyakan yang mengalami possession karena adanya keterlibatan entitas asing.
Beberapa possession akan menimbulkan paranoid dan halusinasi. Possession yang lainnya dapat menimbulkan kemalasan yang luar biasa, menjadi pemarah, atau bahkan ketidakmampuan untuk memahami hal-hal tertentu.
Untuk membedakan possession dengan mental illness ada satu tanda yang paling jelas:
Reaksi terhadap doa atau benda-benda suci. Seseorang yang mengalami possession akan sangat marah/ketakutan jika disekitarnya terdapat benda suci. Sedangkan mental illness tidak. Jika seseorang tidak bereaksi terhadap salib, patung Buddha, atau simbol Hindu, Bukan berarti mereka tidak terkena possession, karena bisa jadi sebagian besar benda-benda tersebut tidak diberkati terlebih dahulu, atau tidak membawa energi suci yang seharusnya. Juga, Tidak setiap benda dapat berfungsi sebagai alat deteksi untuk possession, bahkan jika benda tersebut tampaknya berkaitan dengan latar belakang agama.
Seseorang yang mengalami possession secara alami akan bereaksi terhadap segala jenis bentuk spiritual. Dan mereka tidak akan mempercayai orang yang memiliki energi suci. Beberapa orang mengabaikan bahwa mereka mengalami possession, karena entitas asing tersebut datang dalam banyak cara yang berbeda.
Pada akhirnya, Hanya seorang exorcist yang bisa membedakan antara possession dan mental illness.

Tahap Possession


1. Taint

Dalam bahasa Indonesia, "taint" artinya adalah "noda". Seperti artinya itu, dapat disimpulkan dalam tahap ini, victim baru terinfeksi oleh energi negatif saja baik pada fisik maupun spiritualnya.

Biasanya dalam tahap ini victim baru saja mengalami sakit fisik secara tiba-tiba, sifat yang memburuk (mood-swing), atau suka menyendiri. Jika dibiarkan, maka kumpulan energi negatif ini bisa memancing entitas gaib untuk mendekati victim, sehingga taint pun akan naik ke tahapan berikutnya.


2. Succubus

Energi negatif yang terakumulasi terus-menerus kini mulai mempengaruhi pikiran, hati dan tubuh victim, namun masih belum jadi sebuah 'entitas' dalam diri itu.

Di dua tahap awal ini, victim masih bisa tertolong dengan cara mendaraskan mantra suci, ataupun dengan pemberian Holy Water. Jika melihat dari balik lens Camera Obscura, baru hanya terlihat aura berwarna gelap disekitar victim.


3. Incubus

Sebuah succubus akan perlahan menjadi cukup kuat untuk membentuk sebuah 'cangkang' di sekelilingnya, menjadi sebuah entitas otonomi dan bisa berdiri sendiri tanpa menjadi parasit lagi. Dalam titik ini, entitas ini akan merasuki menjadi sebuah entitas otonomi dan bisa berdiri sendiri tanpa menjadi parasit lagi.

Dalam titik ini, entitas ini akan merasuki jiwa dan tubuh victim untuk memulai masa 'inkubasi'. Pengaruh proses inkubasi akan cepat mempengaruhi pikiran seseorang.

Dititik ini, incubus semakin sulit dihilangkan dengan pembacaan doa/holy water. Disarankan, ritual eksorsisme/penyucian segera dilakukan.


4. Minor Demon

Setelah melalui fase incubus, iblis akan tercipta menjadi minor demon dalam diri victim. Dalam tahap ini entitas otonomi tadi akan mendapatkan kebebasan untuk mulai bertindak sesuai keinginannya (free will).

Namun seperti halnya bayi, minor demon belum memiliki kekuatan untuk bisa mengendalikan victim sepenuhnya, tetapi ia akan mulai membuat sebuah pemikiran baru dalam benak victim, sebuah pemikiran yang cukup kuat untuk bisa membuat victim meyakini bahwa pemikiran itu adalah nyata dari dirinya sendiri, bukan karena dirasuki.

Reaksi emosional akan semakin besar. Jika watak buruk victim dasarnya adalah pemalas maka sifat buruk itu akan semakin menjadi. Jika watak buruk dasarnya adalah pemarah, maka bisa jadi victim akan memiliki tingkat amarah yg benar-benar tidak terkendali.

Dalam titik ini, ada kemungkinan mulai terjadi fenomena-fenomena supernatural berkaitan dengan diri victim. Dan keserakahan minor demon akan mendorong viktim untuk mengabaikan hukum dalam mendapatkan sesuatu atau melakukan segala cara agar keinginannya bisa tercapai.


5. Demon

Untuk beberapa kasus dibutuhkan waktu beberapa bulan, namun ada juga proses yang hanya hitungan hari. Pada titik ini victim sudah dalam keadaan tidak manusiawi lagi (umumnya), karena tubuhnya telah menolak makanan. Bahkan ada yang mengganti makanannya dengan serangga/cacing atau hal lainnya yang diluar nalar manusia.

Ciri-ciri: Pupil mata melebar, wajah pucat, dan kelakuan tidak manusiawi, juga aneh.

Beberapa kasus kebanyakan terhenti disini, walaupun dilakukan proses exorcisem, jika berhasil victim terancam nyawanya (karena malnutrisi). Jika tidak, maka tinggal menunggu waktu sampai akhirnya tubuh inangnya rusak total dan hancur.


6. Full Possesion
Jika demon tidak membutuhkan pikiran manusia sebagai inangnya, maka demon ini akan terus merasuki pikiran victim sepenuhnya.Viktim akan kehilangan semua kehendak bebasnya, dan tidak akan pernah lebih yakin bahwa semuanya baik-baik saja.
Akhirnya, manusia mati, meninggalkan demon dalam full possession di tubuhnya.Pada tahap ini semuanya sudah terlambat, tidak ada cara yang tersisa untuk menyelamatkannya.
Semua proses ini dapat memakan waktu kurang lebih 1 tahun dari taint menuju full possession.Tapi dalam kasus yg sangat jarang, semuanya bisa terjadi dalam hitungan bulan


=====


1. Islam

Nama Pengobatan: Ruqyah atau Rukyah
Disebut juga dengan: al-Tibb al-Nabawi atau Pengobatan Nabi.
Menurut Bahasa:
Arab : ﺭﻗﻴﺔ
Inggris: exorcism
Pengertian:
Umum: Metode penyembuhan dengan cara membacakan sesuatu pada orang yang sakit akibat dari ‘ain (mata hasad), sengatan hewan, sihir, rasa sakit, gila, kerasukan dan gangguan jin.
Etimologi syariat: doa dan bacaan-bacaan yang mengandung permintaan tolong dan perlindungan kepada Allah Subhanahu wa Ta'ala untuk mencegah atau mengobati bala dan penyakit.
Dalam syariat Islam dikenal dua macam ruqyah, yaitu:
Ruqyah syar'iyah, dan
Ruqyah syirkiyah.
Ruqyah syariyah: Ruqyah yang benar menurut syariat Islam diantaranya dengan cara membacakan ayat Al-Qur'an, sebagaimana diantara nama surat Al-Fatihah adalah Ar-Ruqyah, meminta perlindungan kepada Allah, zikir & doa dgn maksud menyembuhkan sakit.
Ruqyah Syirkiyah: Ruqyah yang biasa dipraktikkan para dukun. Ruqyah di kalangan para dukun dikenal dengan istilah jampi-jampi atau mantra.
Langkah-langkah:
Membaringkan korban.
Ulama meletakkan telapak tangannya pada kepala si korban sambil melantunkan ayat dari kitab suci Al-Quran (tapi posisi ini tidaklah sebuah keharusan).
Note: Secara spesifik, ayat yang dilantunkan adalah "Ayatul Kursi" yang melambangkan pujian keagungan bagi Tuhan/Allah dan permintaan tolong untuk kekuatan-Nya.
Diminumkan/dicipratkan air suci dari 'Sumur Zamzam'& dilanjutkan dgn mengoleskan parfum jernih non-alkohol yg disebut 'Itter'.
Dalam beberapa kasus, kalimat Azan (panggilan untuk shalat) juga didengungkan, karena hal ini memiliki efek memukul mundur makhluk gaib non-malaikat atau jin.
Tambahan: Nabi Muhammad S.A.W mengajarkan pengikutnya untuk membaca tiga surat terakhir dari Al-Qur'an, Surat Al-Ikhlas, Surat Al-Falaq dan Surat An-Nas.

     
 
what is notes.io
 

Notes.io is a web-based application for taking notes. You can take your notes and share with others people. If you like taking long notes, notes.io is designed for you. To date, over 8,000,000,000 notes created and continuing...

With notes.io;

  • * You can take a note from anywhere and any device with internet connection.
  • * You can share the notes in social platforms (YouTube, Facebook, Twitter, instagram etc.).
  • * You can quickly share your contents without website, blog and e-mail.
  • * You don't need to create any Account to share a note. As you wish you can use quick, easy and best shortened notes with sms, websites, e-mail, or messaging services (WhatsApp, iMessage, Telegram, Signal).
  • * Notes.io has fabulous infrastructure design for a short link and allows you to share the note as an easy and understandable link.

Fast: Notes.io is built for speed and performance. You can take a notes quickly and browse your archive.

Easy: Notes.io doesn’t require installation. Just write and share note!

Short: Notes.io’s url just 8 character. You’ll get shorten link of your note when you want to share. (Ex: notes.io/q )

Free: Notes.io works for 12 years and has been free since the day it was started.


You immediately create your first note and start sharing with the ones you wish. If you want to contact us, you can use the following communication channels;


Email: [email protected]

Twitter: http://twitter.com/notesio

Instagram: http://instagram.com/notes.io

Facebook: http://facebook.com/notesio



Regards;
Notes.io Team

     
 
Shortened Note Link
 
 
Looding Image
 
     
 
Long File
 
 

For written notes was greater than 18KB Unable to shorten.

To be smaller than 18KB, please organize your notes, or sign in.